"Sebab menulis adalah peristiwa menyejarah"- @mizzanmrsydn

Minggu, 29 Desember 2013

puisi

http://www.anneahira.com/lautan-luas.htm
Lautan Kehidupan dan Kawan

Berenanglah dalam kesulitan, Kawan!
Renangilah lautan aral dan
Kalahkanlah ombak rintangan
Menyelamlah di antara karang keputusasaan
Percayalah pada kaki-kaki keyakinanmu
Ayuhkanlah kuat-kuat tangan kerja kerasmu
Agar kelak bila kau tiba di garis pantai kematian
Kau dapat tersenyum, karena kau selami
Lautan jernih kesuksesan
Yang di dalamnya penuh riak prestasi
Dan langit yang menaungimu
Akan memberikan sunset  terindah yang dimilikinya untukmu
Seakan ia juga tersenyum merayakan keberhasilanmu
Beserta ikan dan para penghuni laut yang tersenyum
Sebelum menangis atas kesudahan dan kepergianmu

Renangilah laut yang dalam, Kawan!
Karena ombak akan membentuk
Hatimu menjadi lembut dan hidup
Karena karang akan melatih
Tekadmu menjadi keras dan tak terkalahkan

Cintailah ombak yang keras menghantam
Rengkuhlah karang yang menghalang
Dan jadilah pemenang
Di samudera kehidupan, Kawan!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar